Bangunan RSUD Syamsudin SH Belum Ideal

CIKOLE- Seketaris Jendral (sekjen) Kementrian kesehatan (Kemenkes) RI, dr. Untung Suseno Sutarjo menyoroti bangunan RSUD Syamsudin SH. Menurut dia, bangunan RSUD Syamsudin SH (Bunut) saat ini belum Ideal dengan bentuk bangunannya mengikuti kultur tanah, tidak menjulang keatas.

“Seharusnya keatas tidak mengikuti kultur tanah, sehingga mempercepat dan mempermudah pelayanan. sedangkan saat ini, rumah Sakit Bunut bentuk bangunananya kesamping mengikuti kultur tanah. Hal itu membuat jauh jarak antar ruangan dokter dengan pasiennya. selain itu bangunannya pun sudah cukup tua,” terangnya.

Bacaan Lainnya

Untuk itu, pihaknya menyarankan agar adanya perubahan dari bentuk bangunan sebelumnya menjadi lebih baik lagi. Ia mengakui, jika pelayanan kesehatan di RSUD Syamsudin SH cukup baik, karena emergency buka selama 24 jam dan ada pula poli klinik yang dibuka. Sehingga pasien yang tidak gawat darurat bisa ditangani di poliklinik tersebut.

“Sebetulnya, tujuan kunjungan kita ini untuk memantau bagiamana arus mudik dan arus balik dalam penanganan kesehatan, sehingga kita ingin tahu bagaimana melihat rumah sakit ini dalam menangani pasiennya,”ungkapnya.

Sementara itu, Direktur RSUD R Syamsudin SH (Bunut) Kota Sukabumi, Bahrul Anwar mengatakan, mengenai bentuk dan konsep bangunan, pihaknya berencana akan membangun 8 lantai dengan dua gedung. Desainnya, satu gedung untuk manejemen dan dibawahnya ruangan poli. Adapun, gedung satunya lagi untuk ruangan perawatan.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *