Bank Mandiri Digarap Kejati, Dugaan Tipikor KUR Rp 83 M

Selain saksi, pihaknya juga telah mengamankan sejumlah dokumen yang berkaitan dengan kasus ini, baik dari saksi maupun dari pihak Bank Mandiri. “Sudah ada dokumen yang kami amankan. Kalau saksi, sudah 45 orang yang kita panggil dan periksa,” akunya.

Lebih lanjut Ali menjelaskan, meskipun saat ini tahapan kasusnya sudah masuk dalam penyidikan, namun ia mengaku belum ada satu pun yang ditetapkan sebagai tersangka. Ia berjanji akan menyampaikan kepada publik, bila sudah ada pihak yang sudah ditetapkan sebagai tersangka.

Bacaan Lainnya

“Sejauh ini belum ada, tunggu saja. Nanti juga akan kami sampaikan kepada publik,” pungkasnya.

Pantauan Radar Sukabumi, pada pemeriksaan beberapa pekan kemarin, dari puluhan saksi yang dipanggil, satu diantaranya adalah Camat Cibadak, Heri Sukarno.

Setelah pemeriksaan yang dilakukan penyidik Kejaksaan Tinggi Jawa Barat di gedung Kejaksaan Negeri Kabupaten Sukabumi, Heri mengaku telah dimintai keterangan soal penerima aliran dana kredit tersebut.

“Dari banyak pertanyaan yang diajukan, saya kebanyakan menjawab tidak tahu. Karena memang saat itu bukan saya yang menjabat,” singkatnya.

Sementara itu, saat wartawan koran ini melakukan konfirmasi kepada pihak Bank Mandiri Cabang Sukabumi, pihak bank sampai berita ini ditulis belum juga memberikan keterangan. “Maaf gak bisa, harus ada janji dulu,” singkat seorang petugas keamanan, Syarifudin.

Wartawan radarsukabumi pun kembali melakukan konfirmasi kepada salah satu pegawai bank, lagi-lagi mereka enggan memberikan keterangan.

“Kami tidak tahu dan kami tidak punya kewenangan untuk berbicara kepada media. Untuk urusan media, harus dari pusat. Nanti saya akan kontak dulu,” singkat wanita berhijab nan cantik itu. (ren)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *