Kapolda Jabar Bantu Korban Bencana

SUKABUMI — Bencana angin puting beliung yang mengporak-porandakan Kota Sukabumi beberapa waktu lalu, menyita perhatian sejumlah kalangan. Salah satunya, Kapolda Jawa Barat Irjen Pol Agung Budi Maryoto. Polisi berpangkat bintang dua di pundaknya ini pun langsung menyambangi para korban usai melakukan pengamanan kunjungan Presiden Republik Indonesia, Joko WiDodo di Kota Sukabumi, kemarin (8/4).

Seperti yang diketahui, pada Rabu (4/4) lalu Kota Sukabumi diterjang bencana alam salah satunya pohon tumbang akibat diguyur hujan disertai angin kencang. Sehingga, tidak sedikit rumah, fasilitas umum, kendaraan dan dua orang turut menjadi korban dalam insident tersebut. “Usai pengamanan Pak Jokowi, kami langsung menyambangi para korban dengan memberikan bantuan berupa cat, semen, uang dan yang lainnya,” kata Agung kepada Radar Sukabumi.

Bacaan Lainnya

Agung mengaku, kegiatan tersebut merupakan salah satu bentuk kepedulian sosial kepolisian terhadap masyarakat di Kota Sukabumi, sehingga dapat membantu meringankan beban yang dialami para korban. “Prinsip saya, jika terdapat masyarakat yang membutuhkan bantuan kita bantu dengan semampunya,” aku dia.

Santunan ini sambung Agung, untuk saling berbagi dan saling mengisi antara kepolisian dengan masyarakat agar lebih mempererat jalinan silaturahmi. Menurutnya, silaturahmi antar polri dan masyarakat perlu terjalin harmonis agar dapat saling mendorong satu sama lainnya.

“Kegiatan sosila ini, salah satunya untuk mendekatkan polri dengan masyarakat sekitar agar terjalin silaturahmi yang lebih baik ke depanya,” paparnya. “Saya harap, bantuan ini dapat bermanfaat dan membantu masyarakat yang membutuhkan. Selain itu, dengan adanya santunan ini juga bisa mempererat silaturahmi antara masyarakat dan polri agar untuk lebih baik lagi di massa yang akan datang,” pungkasnya. (cr16/t)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *