Hati-Hati !! Pengedar Uang Palsu Masih Berkeliaran !!!

Masyarakat, terutama pedagang harus lebih waspada dan jeli ketika transaksi jual beli. Pasalnya, para pengedar uang palsu alias upal masih berkeliaran dan banyak warga yang telah menjadi korban.

Pengguna Facebook dengan nama Manda Jaya, misalnya. Dia mengaku menjadi korban pengedar uang palsu. “Saya sendiri dalam Minggu ini sudah dapat 2 kali. Mohon agar berhati-hati dan lebih teliti. Baru kali ini saya dapatkan uang palsu yang sangat mirip dengan aslinya,” tulisnya di grup Peduli Bulungan.

Bacaan Lainnya

Menyikapi hal itu, Kapolres Bulungan AKBP Muhammad Fachry diwakili Kasat Rekrim AKP Gede Prasetia Adi Sasmita, meminta masyarakat harus lebih berhati-hati dalam melakukan transaksi keuangan, terutama secara cash.

“Apalagi transaksi dilakukan saat malam hari,” ujarnya, Sabtu (3/3).

Dia juga menyarankan kepada warga untuk menggunakan cara yang umum dilakukan, yakni diterawang, diraba dan dilihat ketika merasa curiga. Selain itu, lanjutnya, untuk mengetahui atau tanda keaslian uang ada 8 ciri-ciri khas.

Menurutnya, uang rupiah memiliki ciri-ciri berupa tanda tertentu yang bertujuan untuk mengamankan dari upaya pemalsuan. Secara umum, ciri-ciri keaslian uang rupiah dapat dikenal dari unsur pengaman yang tertanam pada bahan uang dan teknik cetak yang digunakan.

Delapan ciri-ciri keaslian uang rupiah yaitu tanda air (watermark) dan electrotype, benang pengaman (security thread), cetak intaglio, gambar saling isi (restoverso), tinta berubah warna (optical variabel ink), tulisan mikro (mikro text), tinta tidak tampak (invisible ink), serta gambar tersembunyi (latent image).

“Bila masyarakat menemukan adanya peredaran uang palsu agar dilaporkan ke pihak berwajib,” sarannya.

Sebelumnya, Polres Bulungan pernah berhasil mengungkap kasus peredaran uang palsu yang dibawa dua tersangka pria dengan jumlah sebesar Rp 35,4 juta. Terdiri dari pecahan uang palsu Rp 50 ribu dan Rp 100 ribu. Kedua tersangka menyasar ke toko-toko kecil untuk membeli barang pada malam hari.
(uno/pojoksatu)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *