Ngecat Jalur Sepeda Habiskan Rp138 Juta

Senada dikatakan Kepala Dinas Perhubungan (Kadishub) Kota Sukabumi Abdul Rachman menuturkan, keberadaan jalur tersebut untuk memfasilitasi pemuda yang bersepeda. Sehingga dengan adanya jalur sepeda ini menciptakan keaman dan kenyamanan.

“Tapi saat ini yang menjadi permasalahan, jalur tersebut kerap dijadikan untuk parkir kendaraan,”kesalnya.
Ke depan, pihaknya akan menerbitkan peraturan yang mengatur hal itu agar bisa tertib. “Secepatnya kami akan melakukan penertiban agar jalur sepeda ini tidak di salah gunakan,”katanya.

Bacaan Lainnya

Dirinya menginstruksikan kepada petugas Dishub, untuk melakukan penindakan jika pengendara ngeyel menggunakan jalur sepeda itu. Tak hanya itu, pihaknya akan menetapkan jadwal bersepeda di Kota Sukabumi.

“Kami akan coba memberikan tindakan sampai penilangan jika ada pengendara memarkirkan kendaraannya di jalur sepeda. Tentunya, penindakan ini supaya menjadi efek jera bagi pelanggar,” pungkasnya. (Cr16/t)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *