Berpotensi Kembangkan Wisata Puncak Buluh, Komoditi Singkong, dan Berbagai UKM

Camat Jampang Kulon, Sujana, S.IP

RADARSUKABUMI.com – Kecamatan Jampang Kulon miliki satu kelurahan, yakni Kelurahan Jampang Kulon dan sejumlah desa, seperti Mekarjaya, Bojogsari, Ciparay, Cikaranggeusan, Tanjung, Cikarang, Nagraksari, Bojonggenteng, Nagrak Jaya, dan Karang Anyar.

Berbagai potensi ada di Kecamatan Jampang Kulon. Antara lain ada Wisata Panenjaon Puncak Buluh di Desa Nagraksari Bojongsari.

Bacaan Lainnya

Selain wisata lokal Camat Jampang Kulon, Sujana, S.IP yang ditemani stafnya ada juga potensi pertanian, yakni komoditi singkong yang diharapkan bisa menembus pasar lebih luas jika singkong-singkong yang diproduksi bisa diolah menjadi makanan dalam kemasan atau yang lebih tinggi nilai jualnya dari sekadar dijual mentahnya.

Ada juga potensi UKM yang dapat dikembangkan. Camat menyebutkan di wilayahnya terdapat pengrajin opak dan kerupuk sayur asin.

Juga ada pengrajin yang memproduksi kerajinan bambu hitam. “Potensi ini bisa dikembangkan mudah-mudahan dapat mewujudkan sentral /pusat oleh-oleh masyarakat,”tuturnya seraya berharap. (dit)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *