Ada Warga Bogor Jadi Penumpang Lion Air JT-610 yang Jatuh

RADARSUKABUMI.com – Nama Darwin Haryanyo berada di antara 181 manifes penumpang pesawat Lion Air JT-610 yang dikabarkan hilang kontak dan jatuh di perairan Tanjung Karawang, Jawa Barat, Senin (29/10/2018).

Darwin adalah warga Perumahan Vila Mutiara Bogor Blok D1 Nomor 26, kelurahan Mekarwangi, RT 01/05, Kota Bogor. Rumahnya pun ramai didatangi keluarga, tetangga, dan rekan kerja.

Bacaan Lainnya

Istri korban Lianawati tampak histeris saat mendengar nama suaminya menjadi penumpang Pesawat Lion Air JT610 di Karawang, Jawa Barat, tadi pagi.

Informasi yang dihimpun Radar Bogor.id (Radarsukabumi.com grup), Darwin merupakan ketua RT setempat yang dikenal humoris dan ramah kepada tetangganya.

Pesawat Lion Air Hilang Kontak di Perairan Karawang

Darwin memiliki dua putra putri, yakni Gibran dan Sekar. Saat ini tetangga dan saudara korban tengah mempersiapkan segala sesuatunya.

Mereka pun berharap Darwin ditemukan dalam keadaan selamat. Warga juga megelar doa bersama dan berusaha menenangkan istri korban.

Darwin berangkat ke Pangkalpinang untuk melakukan survei pengambilan sampel tanah perkebunan kelapa sawit. Ia berprofesi sebagai konsultan di salah satu perusahaan di Jakarta.

“Saya teman satu kantor dalam rangka surveri kebun sawit. Beliau konsultan di perusahaa Dita Surya Persada. Beliau sering ke sana setiap satu semester. Perusahaa ini di bidang sawit. Terakhir Kontak kemarin hari Kamis bertemu untuk ngobrol soal perkeejaan. Kami tidak ada firasat apa-apa dia sama orang lab dua orang. Dan kami turut berduka,” kata Moko salah satu rekan satu perusahaan Darwin.

(RB/izo)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *