Sandiaga Takut Disemprit Bawaslu

BANDUNG— Calon Wakil Presiden Sandiaga Uno mengaku takut oleh Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) saat silaturahim dengan warga Muhammadiyah Jawa Barat, Selasa (16/10). Pasalnya, tempat yang dijadikan silaturahim berada di area tempat ibadah.

Tepatnya di Auditorium KH Ahmad Dahlan, Pengurus Wilayah Muhammadiyah (PWM) Jawa Barat, Jalan Sancang Nomor 6, Bandung.

Bacaan Lainnya

“Saya harus hati-hati. Ini aula atasnya masjid. Kita harus taat aturan. Takut disemprit Bawaslu,” ucap Sandiaga dihadapan ratusan warga Muhammadiyah Jabar.

Wakil Prabowo Subianto itu memaparkan, ada tiga tempat yang tidak boleh dijadikan area kampanye. Area yang dilarang itu diantaranya tempat ibadah, pendidikan dan pemerintahan.

“Saya hanya memberi sambutan aja disini, karena takut menyalahi aturan,” ujar mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta itu.

Dikatakannya, sebagai warga negara yang baik, semua harus taat dengan hukum yang berlaku di Indonesia. Semua orang yang ada di dalamnya harus taat dengan hukum. “Hukum harus terus ditegakkan agar jadi negara yang adil dan makmur,” ucap Sandiaga.

 

(aga)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *