Miris,,!!! Marak Kasus Buang Bayi di Cianjur

RADARSUKABUMI.com– Akhir-akhir ini sedang marak kasus buang bayi di Kabupaten Cianjur.Menurut data yang dihimpun, selama tiga bulan ada kasus tiga pembuangan bayi di Kota Santri.

 

Bacaan Lainnya

Namun jika dihitung selama 2018 tercatat ada empat kasus. Pertama di awal tahun, Selasa, (9/1/2018) Mayat bayi laki-laki baru lahir ditemukan terbungkus dalam kresek warna hitam di Desa Hegarmanah, Kecamatan Karangtengah. Bayi meninggal diduga karena lapar dan kedinginan setelah dibuang.

Kedua, Selasa (24/6/2018) Warga Kampung Takokak, Desa Pesawahan, Kecamatan Takokak ditangkap karena terbukti membuang bayi di Jalan Raya Bandung. Bayi ditemukan warga terbungkus dalam kantong plastik.

Ketiga, belum lama ini, Rabu (12/9/2018) Bayi perempuan mungil tanpa identitas ditemukan di salah satu pos ronda Perumahan Pesona Cianjur Indah (PCI) RT3/RW15, Desa Nagrak, Kecamatan Cianjur.

 

Terakhir, Senin kemarin (17/92018) Warga Kampung Sukamaju II RT3/RW5 Desa Jatisari, Kecamatan Sindangbarang menemukan bayi laki-laki di pos ronda. Bayi dalam keadaan sehat terbungkus kain dan ari-ari sudah terputus.

(dep/pojokjabar)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *