Demokrat Tak Undang TGB Rapat

JAKARTA— Partai Demokrat menggelar rapat majelis tinggi. salah satu agendanya yakni membahas dukungan koalisi capres dan cawapres di Pilpres 2019 mendatang. Namun dalam rapat tertutup itu tidak tampak Anggota Majelis Tinggi Partai Demokrat Zainul Majdi alias Tuan Guru Bajang (TGB).

Menanggapi hal itu, Anggota Majelis Tinggi Partai Demokrat, Max Sopacua mengaku pihaknya memang sengaka tidak mengundang Gubernur Nusa Tenggara Barat (NTB) dua periode ini.

“Enggak (TGB tidak diundang rapat),” ujar Max di kediaman Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), Mega Kuningan, Jakarta, Senin (9/7).

Menurut Max, alasan Partai Demokrat tidak mengundang TGB karena yang bersangkutan sedang sibuk mengurusi yang lain. Sehingga tidak dilibatkan membahas arah dukungan Partai Demokrat di 2019. “Beliau enggak dateng karena sibuk,” katanya.

Sementara itu, Ketua DPD Partai Demokrat DKI Jakarta, Nachrowi Ramli mengakau TGB tidak hadir karena sedang ada tugas di luar kota. Sehingga tidak dilibatkan dalam rapat tersebut. “Oh dia lagi tugas daerah,” ungkapnya.

Menurut Nachrowi, saat ini TGB masih merupakan kader Demokrat. Walaupun sikapnya berbeda dukungan dengan Partai. Sebab partai berlogo bintang mercy ini belum menentukan dukungan di Pilpres.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *