TGB: Saya Tak Bicara Jabatan

JAKARTA— Gubernur Nusa Tenggara Barat (NTB), Zainul Majdi alias Tuan Guru Bajang (TGB) sudah menyatakan dukungannya ke Joko Widodo (Jokowi) untuk Pilpres 2019 secara terbuka.

Banyak pihak yang menyebut itu dilaukan karena iming-iming kursi cawapres. Benarkah? Menanggapi hal itu, TGB dengan tegas membantah. Kata dia dalam pertemuannya dengan Jokowi sebelumnya, tidak sedikitpun membicarakan mengenai cawapres ataupun pilpres 2019.

Bacaan Lainnya

“Enggak ada sama sekali berbicara seperti itu, saya tegaskan enggak ada sama sekali,” ujar TGB saat ditemui di Masjid Istiqlal, Jakarta, Minggu (8/7).

Bahkan menurut TGB, dukunganya ke Jokowi ini tanpa syarat dan pamrih. Dia menegaskan tidak ada keinginan mendapatkan jabatan apapun di belakangnya, misalnya seperti yang diisukan menempati posisi menteri. “Kami enggak bicara ?jabatan apapun,” katanya.

TGB justru berpesan untuk mengubah paradigma yang saat ini muncul, seperti dalam politik segala sesuatumya pasti bersifat transaksional. Namun bagi kepala daerah dua periode itu, dukungannya kepada Jokowi adalah murni tanpa pamrih ke Jokowi.

“Jadi tidak ada deal sama sekali, saya mendoakan dan mendukung beliau untuk bisa melajutkan kepempimpinan,” pungkasnya. TGB juga menegaskan, dukungan ke Jokowi ini merupakan bagian dari ikhtiar dirinya yang ingin Jokowi bisa melanjutkan periode selanjutnya menjadi Presiden Indonesia. Sehingga, bisa melajutkan program-program sebelumnya.

 

(gwn/JPC)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *