H-4 Lebaran, Lonjakan Arus Mudik Hanya 23,69 Persen

SUKABUMI – Arus mudik di terminal Tipe A Kota Sukabumi belum mengalami peningkatan yang signifikan. Meski sudah memasuki H-4 lebaran, peningkatan kapasitas pemberangkatan hanya mencapai 17,94 persen atau dengan jumlah penumpang 2.031 orang dengan kapasitas yang disediakan 11.320 orang.

Hal itu berbanding terbalik dengan jumlah kedatangan penumpang dari luar Sukabumi menuju Sukabumi. Dimana, lonjakan kedatangan penumpang mencapai 23,69 persen dari kapasitas penumpang 11.001 atau dengan kenyataannya 3.247 orang.

Bacaan Lainnya

Kepala satuan layanan terminal tipe A Kota Sukabumi, Yukky Rahmat Yunus mengatakan, dari H-10 jelang Idul Fitri 1439 H belum mencapai 50 persen dari kapasitas yang tersedia setiap harinya.”Lonjakan belum ada yang signifikan.

Baru H-5 kemarin sedikit tinggi, itu pun arus yang datang bukan keberangkatan, yakni mencapai 23,69 persen dari kapasitas penumpang 11.001 atau dengan kenyataannya 3.247 penumpang yang datang,” ujarnya kepada Radar Sukabumi, belum lama ini.

Yukky menambahkan, adapun peningkatan pemberangkatan penumpang ini terjadi sejak di H-7 lebaran yakni mencapai 16,03 persen atau sebanyak 1.542 penumpang dari jumlah bus yang disiapkan sebanyak 219 dengan kapasitas 9.622 penumpang.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *