Daging Ayam Naik Lagi

CIKOLE- Harga komoditas daging ayam di pasar tradisional Kota Sukabumi kembali mengalami kenaikan menjelang lebaran. Dari pantau Radar Sukabumi di lapangan, harga daging ayam sudah mencapai Rp.38 ribu perkilo dan diperkirakan harga daging ayam akan terus naik hingga lebaran nanti.

“Kenaikan harga ini baru terjadi pada Rabu (6/6). Sebelumnya masih Rp 35 ribu perkilo dan sekarang Rp 38 ribu perkilonya,” ujar salah seorang pedagang daging ayam di Pasar Pelita, Risman (27 tahun) kepada Radar Sukabumi, kemarin (7/6).

Bacaan Lainnya

Ia memperkirakan harga daging ayam akan terus mengalami kenaikan hingga Rp 40 ribu bahkan mungkin lebih saat menjelang lebaran. Menurutnya, pergerakan harga ini memang sudah biasa terjadi setiap pada momen lebaran. “Biasanya harga daging ayam akan kembali normal setelah lebaran,” katanya.

Risman mengaku, jika kenaikan harga ini berdampak pada menurunnya daya beli masyarakat. Apalagi, pendapatan tahun ini tidak sebanding dengan tahun lalu. Dimana saat itu atau 10 hari menjelang Idul Fitri, para pedagang mampu menghabiskan empat kwintal perhari. “Sekarang kalau bagus hanya habis satu kwintal perhari. Mudah-mudahan nanti pas dekat lebaran semakin bertambah yang membeli daging ayam,” harapnya.

Ia pun meminta pemerintah bisa melakukan upaya stabilisasi harga daging ayam di pasaran, agar masyarakat kembali dapat membeli daging ayam dengan harga normal seperti biasanya.

Sementara itu salah seorang pembeli, Ina (45) mengaku kenaikan harga daging ayam ini secara tiba-tiba, karena sebelumnya harga masih tetap selama beberapa hari. “Tapi memang ini sering terjadi setiap tahun. Saya berharap kenaikannya jangan lebih dari Rp. 40 ribu perkilo,”Pungkasnya. (cr17/d)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *