Sejumlah Gereja Dijaga Ketat * Polres Sukabumi Kota Terjunkan Ratusan Personel

SUKABUMI — Guna menjaga kondusivitas dalam menjalankan ibadah, Polres Sukabumi Kota menerjunkan ratusan personil untuk mengamankan kegiatan kebaktian yang digelar umat Kristiani di sejumlah gereja, Minggu (20/5) sekira pukul 6.30 WIB.

Dari pantauan Radar Sukabumi, sejumlah personil bersenjata api lengkap dengan rompi anti peluru nampak terlihat bersiaga di masing-masing gereja yang melaksanakan kebaktian.

Bacaan Lainnya

Selain itu, sejumlah pemeriksaan terhadap barang bawaan para jemaat pun turut diperiksa oleh pihak keamanan gereja dan disaksikan langsung oleh petugas kepolisian.

Kasubbag Humas Polres Sukabumi Kota Ajun Komisaris Polisi (AKP) Ana Ratna Dewi mengatakan, sedikitnya 194 personil Polri di jajaran Polres Sukabumi Kota dikerahkan untuk menjaga situasi Kamtibmas dengan melaksanakan siaga di sejumlah gereja yang ada di wilayah hukumnya.

“Alhamdulillah semua berjalan dengan lancar dan tertib. Ini salah satu upaya kami dalam menciptakan kondusivitas lingkungan,” kata Ana kepada Radar Sukabumi, Minggu (20/5).

Lebih lanjut Ana menerangkan, dengan memperketat pengamanan tentunya akan mengangisipasi hal-hal yang tidak diinginkan sehingga dapat menciptakan keamanan dan kenyamanan bagi para jemaat dalam melaksanakan ibadahnya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *