Pemkab Sukabumi Kutuk Aksi Teror

CIBADAK – Wakil Bupati Sukabumi, Adjo Sardjono mengutuk keras aksi teror yang akhir-akhir ini terjadi. Bahkan, Adjo pun mendukung langkah aparat kepolisian yang saat ini tengah gencar memberantas dan mengusut tuntas aksi teror.

“Pemerintah Kabupaten Sukabumi ikut berduka cita dan prihatin atas teror-teror serta kejadian pengeboman di beberapa daerah khususnya di Surabaya akhir-akhir ini,” ujar Adjo Sardjono saat menghadiri Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Sukabumi, kemarin.

Bacaan Lainnya

Menurut Adjo, kejadian ini tidak dibenarkan oleh agama manapun dan dapat merusak persaudaraan serta kesatuan antar umat beragama dan etnis.

Sehingga demikian, ia mengajak kepada semua pihak untuk turut serta dalam menjaga kondusifitas dan keamanan daerah.

“Mari kita dukung kinerja Polri dalam mengusut tuntas dan memberantas teroris. Selain itu, kita juga harus bersama-sama memerangi aksi teror ini,” imbuhnya.

Mantan Sekda Kabupaten Sukabumi ini juga mengaku tidak menyangka, Kabupaten Sukabumi menjadi salah satu sasaran para terduga teroris.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *