Bank Muamalat Sukabumi Kucurkan Beasiswa Rp 100 Juta

SUKABUMI – Sebagai bank syariah pertama di Indonesia, PT Bank Muamalat Indonesia TBK (Bank Muamalat) Cabang Sukabumi konsisten memperkuat komitmennya dalam mendukung penuh peningkatan kualitas pendidikan di Indonesia.

Di Sukabumi , Bank Muamalat bersama dengan Baitulmaal Muamalat (BMM), memberikan beasiswa pendidikan senilai total Rp 100 juta kepada mahasiswa berprestasi Universitas Muhammadiyah Sukabumi (UMMI). Bantuan beasiswa tersebut secara simbolis diserahkan langsung Branch Manager Bank Muamalat Cabang Sukabumi Hendhi Purnama kepada Rektor UMMI Sakti Alamsyah, disaksikan Relationship Manager Bank Muamalat Cabang Sukabumi Dhea Devita, para Wakil Rektor UMMI Reny Sukmawani, Idang Nurdin dan Hadi Kusumah di Kampus UMMI, Senin (16/4).

Bacaan Lainnya

Branch Manager Bank Muamalat Cabang Sukabumi Hendhi Purnama mengatakan, penyerahan beasiswa pendidikan kepada mahasiswa berprestasi UMMI ini, merupakan salah satu wujud kontribusi nyata Bank Muamalat demi kemajuan pendi

dikan di Indonesia, termasuk Sukabumi.Tidak hanya itu, penyerahan beasiswa pendidikan tersebut, juga merupakan bagian dari tanggung jawab sosial atau Corporate Sosial Responsibility (CSR) Bank Muamalat Cabang Sukabumi bekerjasama dengan Baitulmaal Muamalat.

“Bentuk CSR ini dilakukan demi membantu para mahasiswa berprestasi, untuk terus memperoleh pendidikan yang layak dan berkualitas,” ujar Hendhi kepada Radar Sukabumi, kemarin (19/4).

Untuk memperluas jaringan layanan produk dan jasa perbankan, Bank Muamalat Cabang Sukabumi telah melakukan kerjasama dengan UMMI dalam pengelolaan keuangannya sejak 2013 lalu. “Fasilitas perbankan yang diberikan Bank Muamalat kepada UMMI adalah pembuatan Virtual Account (VA), serta Cash Management System (CMS)” tuturnya.

VA merupakan sistem pengelolaan keuangan yang punya segudang manfaat. Salah satunya, memudahkan para orang tua dan mahasiswa untuk melakukan pembayaran SPP maupun uang tagihan lainnya.

“Selain VA, kami juga bekerjasama dalam bidang Cash Management Muamalat (CMS),”ulasnya.

CMS ini lanjut pria berkacamata dan ramah itu, menjadikan pengelolaan keuangan internal UMMI menjadi jauh lebih mudah dan simple.

“Mudah-mudahan kerjasama ini mendapatkan keberkahan serta membawa manfaat bagi kedua belah pihak, dan semoga para mahasiswa berprestasi ini makin terpacu lagi untuk meningkatkan prestasi baik akademik maupun non akademik,” tandasnya.

Sementara itu, Wakil Rektor I UMMI Reny Sukmawani sangat mengapresiasi atas kerjasama baik dan kepedulian yang dilakukan Bank Muamalat Cabang Sukabumi terhadap pendidikan, khususnya kepada UMMI yang telah bermitra dengan Bank Muamalat beberapa tahun ini.
“UMMI berharap, beasiswa ini di tahun-tahun yang akan datang dapat terus berlanjut bahkan meningkat lagi. Karena bangaimanapun juga, beasiswa yang diberikan ini sangat bermanfaat bagi mahasiawa, sehingga dapat memicu semangat para mahasiswa untuk terus berprestasi,”pungkas Reny yang kerap meraih penghargaan di bidang pendidikan baik tingkat nasional maupun internasional itu saat dikonfirmasi tadi malam. (*/sri)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *