PSI Masih ‘Perawan’

SUKABUMI— Hingga saat ini, Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kota Sukabumi nampaknya belum menentukan arahnya kemana akan dilabuhkan dukungan pada pilwalkot 2018 mendatang, sebagai salah satu partai baru yang lolos sebagai calon peserta Pileg dan Pilpres 2019 tentunya masih bingung menentukan arah politik.

Saat ini, Partai yang didominasi anak muda ini masih melakukan penjajakan kepada semua Paslon yang akan manggung di Pilwalkot 2018. “Belum masih melakukan penjajakan, baru dua paslon yang sudah komunikasi tinggal dua paslon lagi,” ujar Ketua DPD PSI Kota Sukabumi Iwan Mulyana, (14/3) kemarin.

Bacaan Lainnya

Namun Iwan mentargetkan di pekan depan sudah mendapatkan kepastian untuk dukungan di Pilwalkot. Saat ini pihaknya sedang mengamati dan mengkaji Paslon yang memang bisa sejalan sesuai dengan visi misi PSI. “Insyallah pekan depan kita sudah tentukan pilihan yang sesuai dengan Partai kami,” ungkapnya.

Untuk mekansime penentuan dukungan itu kata Iwan nanti akan ditentukan melalui rapat harian DPD PSI Kota Sukabumi. “Nanti kita putuskan di rapat harian setelah mengkaji seluruh paslon,” ujarnya.

Tentunya saja, PSI ingin memilih Paslon yang memang memiliki kesamaan pergerakan PSI Kota Sukabumi. Sehingga nantinya bisa sejalan dan seirama dengan visimisi partai yang didominasi anak muda ini. “Harus yang sesuai dengan DNA PSI yang pastinya menebar kebajikan, merawat keberagamn, mengukuhkan Solodaritas,” katanya.

Apalagi saat ini anggota yang tergabung dengan DPD PSI Kota Sukabumi sudah mencapai sekitar 1400 orang kader PSI, tersebar diseluruh kecamatan dan kelurahan se- Kota Sukabumi. Tentunya akan memberikan dampak yang besar untuk meraih suara di Pilwalkot nanti. “Insyallah, kita bisa membantu meraih suara di Piwalkot ini,” pungkasnya. (bal)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *