Dedi Mulyadi Ingin Lotek Go Internasional, Makanan Khas Orang Sunda

Orang Sunda memiliki makanan sejenis salad bernama lotek. Namun secara resep, proses pembuatan lotek lebih rumit dibanding dengan salad.

Lotek terbuat dari bahan sayuran yang telah dikukus terlebih dahulu, kemudian diaduk dengan saus kacang dalam cobek. Sementara, salad lebih praktis karena hanya berisi sayuran mentah dicampur dengan mayonaise.

Bacaan Lainnya

Melihat kerumitan pembuatan lotek, calon Wakil Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi mengatakan sudah saatnya lotek bersaing dengan makanan internasional.

Hal tersebut disampaikan oleh calon wakil gubernur bernomor urut 4 itu saat mengunjungi Kabupaten Bekasi, Rabu (7/3/2018). Tepatnya, di Desa Bantar Jaya, Kecamatan Pebayuran

“Salad dan lotek itu memiliki kesamaan. Bedanya, kalau salad disentuh oleh koki profesional dan internasional. Kalau lotek masih dibuat secara tradisional. Proses membuat salad diajarkan di sekolah tata boga sementara lotek tidak,” katanya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *