Siap-siap, Operasi Keselamatan Dimulai

PALABUHANRATU – Demi menjaga keteraturan berlalu lintas, awal Maret ini aparat kepolisian akan menggelar razia. Rencananya razia ini bakal digelar selama 21 hari hari, mulai tanggal 5 sampai 25 Maret 2018.

Informasi yang dihimpung Radar Sukabumi, operasi kali ini bertajuk Operasi Keselamatan 2018. Sasarannya yakni seluruh jenis kendaraan, baik roda dua dan empat maupun lebih. Dalam pelaksanaan operasinya, pihak kepolisian melibatkan juga dari unsur lembaga pemerintah lainnya.

Bacaan Lainnya

Seperti POM TNI, Dinas Perhubungan dan pihak-pihak lain yang terkait dengan kendaraan bermotor. “Ini dalam upaya menekan angka kecelakaan dan juga meningkatkan kesadaran hukum masyarakat saat berkendara,” ujar Kapolres Sukabumi, AKBP Nasriadi kepada Radar Sukabumi, kemarin.

Dalam pelaksanaannya nanti, lanjut Nasriadi, pihaknya akan fokus terhadap pengendara yang melakukan berbagai macam pelanggaran. Seperti kelengkapan surat-surat kendaraan, tata cara berkemudi dan kepatuhan terhadap rambu-rambu lalu lintas. “Jika ada pelanggaran, ya kita tindak sesuai dengan ketentuan yang berlaku,” akunya.

Dengan digelarnya razia nanti, perwira dua melati ini berharap kesadaran masyarakat terkait kepatuhan hukum saat berkendara meningkat. Sehingga dapat menekan angka kecelakaan saat berlalu lintas. “Karena ini tentunya bukan untuk kami, melainkan untuk keselamatan masyarakat juga sebagai pengguna jalan,” pungkasnya.

Sementara itu, Ketua Divisi Informasi dan Publikasi Lembaga Kajian Kebijakan dan Transparansi Anggaran Sukabumi (LATAS), Bakti Danurhadi mengatakan, selain meningkatkan kesadaran masyarakat dalam berkendara, operasi yang dilaksanakan juga diyakni akan dapat menekan angka kejahatan, khususnya kejahatan pencurian kendaraan bermotor.

“Semoga saja, setelah operasi ini kesadaran masyarakat meningkat dan tindak kejahatan semakin terus terungkap. Mari kita sama-sama dukung operasi ini,” pungkasnya. (ren)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *