Valentino Rossi Tampil Buruk, Ini Alasan Nya

BANGKOK–Valentino Rossi tampil buruk dalam uji coba di Sirkuit Buriram, Thailand, Minggu (18/2/2018). Pebalap Movistar Yamaha itupun mengklaim ban belakang jadi pemicu performanya tidak maksimal.

Pada uji coba Thailand, Rossi dan rekannya Maverick Vinales kesulitan selama di Buriram. Kedua rider ini malah hanya mampu berkutat di akhir 10 besar, jauh tertinggal dari rider Monster Yamaha Tech 3, Johann Zarco yang justru seharian memimpin daftar catatan waktu.

Bacaan Lainnya

“Kami selalu kesulitan dengan ban belakang, dan kami berkorelasi dengan hal ini. Menurut saya, masalahnya adalah, jika kami pakai ban lunak, kami bisa lebih cepat. Sayangnya, saya kehilangan bagian ban ini, bagiannya cuil, karena suhu ban terlalu tinggi,” ujar Rossi kepada Crash.net.

“Setelahnya, saya jadi harus pakai ban dengan komponen lebih keras. Saat pakai ban yang lebih keras, saya bisa saja finis balapan, tapi bakal lebih lamban! Jadi kami harus bekerja keras, dan semuanya berkorelasi dengan grip ban belakang,” lanjut sembilan kali juara dunia ini

Kini para teknisi Movistar Yamaha punya pekerjaan rumah yang cukup banyak jelang uji coba Losail, Qatar pada 1-3 Maret nanti.

Rossi meyakini akselerasi YZR-M1 masih harus diperbaiki lewat perangkat elektronik, hal yang ia sebut jauh tertinggal dari Ducati dan Honda sejak 2016.
zarco dorong motor, motogp san marino, johann zarco

“Kami tak banyak peningkatan dibanding tahun lalu, terutama di area elektronik. Tapi mungkin di Qatar bisa lebih baik. Saya sudah diskusi dengan engineer dari Jepang dan memberikan feedback. Masalahnya sudah jelas, tapi tak mudah diperbaiki. Kami harus menunggu sampai Qatar untuk memahami potensi kami. Tapi sepertinya takkan ada perangkat baru,” tutupnya.

(crash/fat/pojoksatu)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *