Relawan Basmi, yakin Faham Religius

SUKABUMI— Menilai pasangan Walikota dan Wakil Walikota Sukabumi, Achmad Fahmi dan Andri Hamami ini akan menciptakan Kota Sukabumi yang lebih religius, masyarakat ASCO di Kelurahan Warudoyong siap untuk mendukung dan menyukseskan Pasangan Faham di Pilwalkot. Dukungan yang diberikan warga ASCO membentuk sebuah relawan yang menggunakan nama Barisan Relawan Achmad Fahmi untuk Kota Sukabumi (Basmi).

“Kita namakan relawan Basmi, deklarasi dukungan kami cukup sederhana namun tentunya sangat bermakna. Kami siap memenangkan pasangan Faham ini,” ujar Koordinator Tim Relawan, Riswan Safari, (2/2) kemarin.

Bacaan Lainnya

Dikatakan Riswan, masyarakakat Warudoyong ini memilih pasangan Faham karena memang dalam visi dan misinya membangun Kota Sukabumi sejalan. Apalagi Faham sendiri memiliki visi akan membangun Kota Sukabumi religus. “Membangun Sukabumi yang lebih religius itu poin yang menjadi pilihan ke pasangan Faham ini,” ujarnya.

Dalam menjatuhkan pilihan ini kata Riswan sebenarnya sudah lama dalam menyusun kekuatan dan menyatukan kesepakatan dengan masyarakat. Sambil masyarakat menunggu pasangan calon yang kan mendampingi Achmad Fahmi. “Ini sudah lama kita bentuk dan akhirnya yang mendampingi kang Fahmi ini yakni pak Andri Hamami, alhamdulillah,” katanya.

Sementara itu, bakal calon Walikota Sukabumi, Achmad Fahmi mengatakan cukup terima kasih kepada masyarakat Warudoyong yang sudah memberikan kepercayaan kepada dirinya dan Andri Hamami yang akan mendukung di Pilwalkot nanti.

Lantaran keagamaan, keimanan dan ketaqwaan merupakan dasar penting dalam mempersiapkan kelangsungan pembangunan di Kota Sukabumi. “Kami ingin munculkan semangat keagamaan. Jika keagamaan ini sudah menjadi pondasi maka keberhasilan dan kesuksesan pembangunan akan terus mengikuti,” pungkasnya. (bal)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *