Pemasangan Tiang PJU di Curug Sodong Geopark Ciletuh Palabuhanratu Diprotes

SUKABUMI-Pemasangan sejumlah tiang listrik Penerangan Jalan Umum (PJU) di lokasi Curug Sodong Geopark Ciletuh-Palabuhanratu di Desa Ciwaru Kecamatan Ciemas Kabupaten Sukabumi, diprotes aktivis penggiat wisata.

Protes ini cukup beralasan, mengingat pemasangan tiang PJU yang baru dalam tahap pekerjaan pemasangan pondasi tersebut, dinilai akan menganggu pemandangan para wisatawan yang berfoto dan berselfie ria mengambil indahnya pemandangan di Curug Sodong.

“Salah satu terkenalnya pariwisata itu dari foto, kalau fotonya terhalang maka akan membuat jelek
suasana. Jangankan fotografer profesional dan fotografer amatiran, para wisatawan juga sepertinya
nanti akan terganggu dalam mengambil gambar Curug Sodong karena terhalang tiang PJU tersebut,”kataAsep Rusli, salah seorang penggiat wisata saat dikonfirmasi radarsukabumi.com Rabu (10/1).

Menurut Asep, jarak tiang PJU dengan bibir Curug Sodong berkisar antara 10 sampai 15 meter. Ia mengibaratkan, jika tiang PJU itu tetap dibangun diposisi sekarang, maka ibaratnya seperti ada  tiang tenda didepan kursi pelaminan pengantin yang menghalangi.

Pondasi tiang PJU di depan Curug Sodong/foto/ist

“Bayangkan saja kalau tiang PJU tersebut tetap dipaksakan di lokasi sekarang. Saya ibaratkan
seperti ada tiang tenda depan kursi kedua pengantin, ya pasti kurang indah untuk mengambil gambar atau
berfoto. Begitupun dengan tiang PJU itu pasti akan menganggu saat mengambil pemandangan Curug
Sodong,”ujar Asep sambil tertawa kecil.

Untuk itu pinta Asep, sebelum tiang PJU itu dipasang secara permanen, pihak terkait segera mempertimbangkan kembali pemasangan tiang PJU di lokasi yang sekarang. Pemasangan PJU bisa
ditempatkan di titik lokasi yang tidak menghalangi pemandangan Curug Sodong.

“Seperti halnya dulu ada saung gazebo di dekat Curug Sodong, karena dianggap menghalangi pemandangke Curug Sodong, akhirnya gazebo itu dibongkar dan dipindahkan ke tempat yang tidak menghalangi pemandangan ke Curug Sodong,”terangnya.

Dikonfirmasi terpisah,Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Sukabumi, Thendy Hendrayanamengatakan,pemasangan tiang PJU di Curug Sodong itu mungkin dilakukan oleh dinas pariwisata atau pihak Provinsi Jawa Barat.

“Itu bukan Dishub Kabupaten Sukabumi yang pasang, mungkin dispar atau provinsi. Tapi saya mau
kordinasi dengan pihak terkait soal pemasangan PJU tersebut,”singkatnya. (irwan/radarukabumi)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *