Sama Kuat, Pemenang ‘Sicerdik’

Dengan melihat kekuatan dari setiap koalisi, terbilang sama kuatnya. Soalnya, hampir semua diusung dengan jumlah tujuh kursi. Hanya Gerindra dan Hanura saja yang memiliki delapan kursi. Tapi kalau Golkar bergabung ke salah satu koalisi, mungkin akan membuat cerita baru.

Karena sampai saat ini, arah Partai Golkar dengan calonnya yakni Joan Arizona masih misterius. Apakah akan berlabuh di partai yang sudah berkoalisi, atau memang nanti akan menjadi pendukung. Tapi yang jelas, saat ini mereka masih melakukan komunikasi politik dengan setiap balon. Misalnya dengan Hanafie Zain ataupun dengan Mulyono.

Bacaan Lainnya

“Dinamikanya saat ini masih berjalan. Tapi, jika kempat paslon ini maju, sudah bisa mengsung. Karena, keempatnya sudah memenuhi sarat 20 persen suara. Untuk paket Faham, tinggal menunggu deklarasi saja.

Tinggal menarik partai yang akan menjadi pendukungnya jika diperlukan. Kalaupun tidak Demokrat empat kursi dan PKS tiga kursi itu sudah bisa mengusung,” tutur Pengamat Kebijakan Publik dan Politik, Asep Deni kepada Radar Sukabumi.

Mengenai dengan paslon Mulyono-Ima yang santer diisukan itu, bisa menjadi kenyataan. Lantaran menurutnya, keberadaan Ima muncul di internal koalisi Masagi yang diisi oleh PPP dan PAN dan Mulyono dari NasDem. Ditambah menurutnya, Ima adalah Ketua DPC PPP Kota Sukabumi yang memiliki peluang yang sangat bagus secara politik.

“Pa Mulyono tetap mematok F1. Bu Ima sejauh ini, popularitasnya dan elektabilitasnya di mingu-mingu ini ternyata bagus. Kenapa tidak dan paket itu sangat mungkin. Karena ada orang partai disitu (Ima,red), cukup baguslah untuk mengikuti kontentasi,” ujarnya.

Mengenai dengan Paslon Dedi R Wijaya dan Bayu Waluya, kata Asep, sejauh ini dirinya menilai koalisi yang dibangun oleh Gerindra dan Hanura itu konsisten. Pasalnya, Gerinda yang dipimpin oleh Dedi itu tidak tertarik dalam koalisi manapun begitu juga dengan Hanura yang langsung diketuai oleh Bayu.

Kedua partai ini seolah tak membuka komunikasi politik dengan parpol lain. Artinya, koalisi ini sepertinya bakal bertahan dan akan tempur di Pilwalkot nanti.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *