Adil : Ancaman Pohon Tumbang Minim

CIKOLE – Kondisi cuaca ekstrem yang melanda wilayah Kota Sukabumi beberapa waktu terakhir ini, telah menimbulkan kerawanan terjadinya bencana pohon tumbang.

Sejauh ini, pemerintah daerah setempat menilai ancaman bencana tersebut masih berada pada level rendah.

Bacaan Lainnya

Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Sukabumi Adil Budiman mengatakan meski wilayahnya banyak ditumbuhi pohon-pohon berukuran raksasa dengan usia yang telah tua, namun tingkat ancaman terjadinya bencana pohon tumbang masih relatif aman bagi masyarakat.

Kondisi tersebut disebabkan faktor letak dan jarak antara pohon dengan pemukiman warga relatif berjauhan.

Sementara pepohonan yang tumbuh di sekitar rumah warga, hanya berdiameter kecil yakni tidak lebih dari 30 Cm sehingga tidak membahayakan jika mengalami tumbang sekalipun.

Adil mengatakan, hingga saat ini jumlah pohon yang terdaftar sebagai aset daerah ini mencapai Dari 3.000 pohon. Seluruh tanaman tersebut tersebar di sejumlah wilayah, terutama di tepian jalan yang berada di dalam kota.

“Jumlhanya mencapai ribuan, tapi sejauh ini pohon-pohon tersebut berada dalam kondisi yang aman,” tegasnya.

Selain kondisi pohon yang terbilang stabil, minimnya ancaman bencana pohon tumbang juga disebabkan oleh kegiatan rutin berupa pemangkasan ranting pohon yang dianggap membahayakan lingkungan sekitar, pengguna jalan maupun fasilitas umum, seperti diantaranya bentangan kabel jaringan listrik.

“Kelembagaan lingkungan hidup hampir setiap tahunnya melakukan pendataan pohon maupun pemangkasan batang atau ranting pohon. Kegiatan tersebut rutin digelar setiap tiga bulan sekali. Dengan demikian kondisi pohon-pohon tua benar-benar terpantau,” jelasnya. (Sbh/d)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *