Alot, Penetapan Jadwal Musda KNPI

CITAMIANG – Rapat Pimpinan Daerah atau Rapimda Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kota Sukabumi dengan agenda membahas jadual pelaksanaan Musyawarah Daerah (Musda) yang digelar di Santa Sea, Selasa (28/11), harus berjalan alot.

Tidak hanya itu saja, forum para pimpinan organisasi kepemudaan (OKP) itu pun sempat diwarnai aksi Walk Out oleh sejumlah perwakilan OKP.

Bacaan Lainnya

Akibat tindakan tersebut, rapat sempat mengalami ketertundaan untuk beberapa saat lamanya. Meski terasa berliku, namun forum rapat rapimda akhirnya berhasil menetapkan jadual pelaksanaan musda.

Ketua Panitia Rapimda Wingwing Suhendar menjelaskan sejumlah peristiwa yang mewarnai jalannya rapat rapimda merupakan dinamika dalam menegakan demokerasi di internal organisasinya, terlebih lagi rapat tersebut membahas agenda yang sangat penting bagi KNPI.

Diakuinya selama rapat berlangsung sejumlah peserta rapimda menghendaki adanya pengunduran agenda rapat pembahasan musda.

Namun karena secara mayoritas lebih banyak peserta yang bersepakat untuk tetap melanjutkan rapimda, akhirnya ditetapkan jadual pelaksanaan musda pada 11 Desember 2017 mendatang.

“Rapimda kali ini khsuus untuk membahas penetapan pelaksanaan Musda. Meski sempat diwarnai beberapa pendapat yang berbeda, namun rapat ini menyepakati bahwa Musda akan digelar pada 11 Desember mendatang,” paparnya kepada Radar Sukabumi, kemarin (28/11).

Menurutnya, saat ini ia maupun jajaran panitia tengah merumuskan langkah tepat agar pelaksanaan musda nanti dapat berjalan lancar dan kondusif.

Untuk mencapai hal itu, paling tidak harus diawali dengan kesepakatan bersama tentang jadual pelaksanaannya.

“Kami menghargai beberapa rekan yang memutuskan untuk walk out dalam rapat ini. Namun forum ini telah menghasilkan kesepakatan bersama, sehingga diharapkan mereka dapat memahami dan menghargai keputusan rapimda,” ujarnya.

Dengan berakhirnya pelaksanaan Rapimda, kepengurusan KNPI periode saat ini bisa mengawal agar jalannya musda dalam waktu dekat ini dapat berjalan kondusif dan tidak ada halangan apapun.

“Pada akhirnya seluruh elemen KNPI akan bersatu padu saling mendukung untuk kesuksesan acara musda agar bisa menghasilkan kepengurusan organisasi yang jauh lebih baik lagi,” ujar Han, aktifis salah satu OKP. (sbh/t)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *